Skip to main content

Petunjuk Pengamanan Sistem Komputer

Terdapat beberapa prinsip pengamanan sistem komputer, yaitu (Prasojo & Riyanto 2011) :
1.        Rancangan sistem seharusnya publik. Keamanan sistem seharusnya tidak bergantung pada kerahasiaan rancangan mekanisme pengamanan. Mengasumsikan penyusup tidak akan mengetahui cara kerja sistem pengamanan hanya menipu / memperdaya perancang sehingga tidak membuat mekanisme proteksi yang bagus.
2.        Dapat diterima. Skema yang dipilih harus dapat diterima secara psikologis. Mekanisme proteksi seharusnya tidak mengganggu kerja pemakai dan memenuhi kebutuhan otorisasi pengaksesan. Jika mekanisme tidak mudah digunakan maka tidak akan digunakan (atau digunakan secara tak benar).
3.        Pemeriksaan otoritas saat itu. Sistem tidak seharusnya memeriksa ijin dan menyatakan pengaksesan diijinkan, serta kemudian menetapkan terus informasi ini untuk penggunaan selanjutnya. Banyak sistem memeriksa ijin ketika file dibuka dan setelah itu (operasi-operasi lain) tidak diperiksa.
4.        Kewenangan serendah mungkin. Program atau pemakai sistem seharusnya beroperasi dengan kumpulan wewenang serendah mungkin yang diperlukan untuk menyelesaikan tugasnya. Pengaturan standar sistem yang digunakan harus tidak ada akses sama sekali.
5.        Mekanisme yang ekonomis. Mekanisme proteksi seharusnya sekecil, sesederhana mungkin dan seragam sehingga memudahkan verifikasi. Proteksi seharusnya dibangun dilapisan terbawah. Proteksi merupakan bagian integral rancangan sistem, bukan mekanisme yang ditambahkan pada rancangan yang telah ada. 

Bibliography :
Prasojo, D.L.D. & Riyanto, S.K., 2011. Teknologi Informasi Pendidikan, Yogyakarta: Gava Media.

Comments

Popular posts from this blog

Mekanisme Proteksi dan Perangkat Lunak Keamanan Sistem Komputer

A. Mekanisme Proteksi Sistem Komputer Pada sistem komputer banyak objek yang perlu diproteksi, yaitu (Prasojo & Riyanto 2011) : 1)         Objek perangkat keras. Objek yang perlu diproteksi, antara lain: pemroses, segmen memori, terminal, disk drive, printer, dan sebagainya. 2)         Objek perangkat lunak. Objek yang perlu diproteksi, antara lain: proses, file , basis data, semaphore, dan sebagainya. B.        Perangkat Lunak Keamanan Sistem      Merupakan perangkat lunak yang digunakan untuk membantu menjaga keamanan suatu sistem komputer, diantaranya adalah anti virus, anti spam dan spyware, firewall dan backup resource (Prasojo & Riyanto 2011) . 1.         Anti Virus Solusi ideal terhadap ancaman virus adalah pencegahan. Jangan ijinkan virus masuk ke sistem. Sasaran ini, tidak mungkin dilaksanakan sepenuhnya. Pencegahan dapat mereduksi sejumlah serangan virus . Setelah pencegahan terhadap masuk virus , maka pendekatan berikutnya yang dapat dilakukan adalah

Cara mengembalikan tanda Close, Maximize, dan Minimize yang hilang pada Task Manager

Assalamu’alaikum, kepada para pembaca semua, apakah pernah anda mengalami tiba-tiba saja tanda Close, Maximize, dan Minimize hilang? Saya pernah mengalaminya. Mungkin karena saya salah klik, dan untuk keluar dari task manager saya menggunakan Alt + F4. Iya, saya sukses keluar, namun saya tidak sukses untuk memunculkan kembali tanda close tersebut. Bagaimanakah caranya? Sebenarnya mudah, karena belum tahu jadi terasa sulit. Caranya, anda tinggal double klik pada bagian atas task manager seperti gambar berikut, setelah itu tanda close, maximize, dan minimize akan keluar. Sekian setitik pengetahuan yang dapat saya sampaikan semoga bermanfaat. Thanks. Wassalamu’alaikum.

Fungsi dan Sasaran Sistem Operasi

Berdasarkan definisi-definisi di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa sistem operasi mempunyai dua tugas utama, yaitu (Prasojo & Riyanto 2011) : 1.       Pengelola seluruh sumber daya sistem komputer (sebagai resource manager ). Sumber daya sistem komputer adalah semua komponen di sistem komputer yang dapat memberi manfaat. Sumber daya ini terdiri dari dua macam, yaitu : sumber daya fisik (seluruh perangkat keras utama dana tambahan) dan abstrak (data dan program). 2.       Sistem operasi sebagai penyedia layanan (sebagai extended/virtual machine ). Sistem operasi menyediakan sekumpulan layanan (disebut system calls) ke pengguna sehingga memudahkan dan menyamankan penggunaan atau pemanfaatan sumber daya sistem komputer. Layanan-layanan yang dimaksud antara lain (Prasojo & Riyanto 2011) : ·          Pembuatan program. Sistem operasi menyediakan beragam fasilitas dan layanan untuk membantu pemrogram menulis program, biasanya berbentuk program utilitas. Program utilitas b